TBNK Salat Tarawih Pertama Ramadhan di MABM Kotamobagu
TAJUK KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Ir. Hj. Tatong Bara bersama Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan SH (TBNK) melaksanakan salat tarawih pertama Ramadan 1444 Hijriah, di Masjid Agung Baitul Makmur (MABM) Kotamobagu, Rabu (22/3/2023).
“Saya bersama pak Wakil Wali Kota menyampaikan selamat memasuki bulan suci Ramadhan, Marhaban Ya Ramadan kepada seluruh umat islam di Kota Kotamobagu. Semoga Allah SWT menerima seluruh ibadah dan amal-amal kita,” ujar Wali Kota.
Wali Kota juga mengajak kepada umat muslim untuk selalu bersyukur karena masih diberi kesempatan sehingga bisa melaksanakan ibadah puasa pada tahun ini.
“Alhamdulillah, mari kita syukuri karena masih bisa diberikan kesempatan menjalankan ibadah di bulan suci ramadhan, dan kita bisa melaksanakan shalat tarawih pertama secara bersama-sama di Masjid ini,” tambah Wali Kota.
Wali Kota juga mengatakan, kebahagian umat muslim saat ini tentu karena sudah bisa duduk bersama dalam menjalankan sholat taraweh berjamaah. Dimana, pada tahun-tahun sebelumnya dibatasi dengan adanya Covid-19.
“Saat ini kita sudah bebas dalam beribadah tetapi sebagai pemerintah kami mengingatkan mari kita beribadah dengan penuh kesederhanaan meraih pahala yang sebanyak-banyaknya itulah yang diharapkan,” tutup Wali Kota.