Pemerintah Kabupaten Bangkalan Advertisment

PTM Blumbang Gelar Tournament Tenis Meja se-Jawa Timur

TAJUK BANGKALAN – PTM Blumbang Desa Langkap Kecamatan Burneh Kabupaten Bangkalan menggelar Tournament Tenis Meja Blumbang Cup IX.

Tournament tenis Meja itu dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga kabupaten Bangkalan, Achmad Ahadiyan Hamid di Bangkalan Plaza, Minggu (1/9/2024).

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bangkalan, Ahmad Ahadian Hamid mengatakan bahwa turnamen tersebut sangat luar biasa.

Karena pada pelaksanaan turnamen sebelumnya peserta Turnamen Tenis Meja Blumbang Cup hanya berasal dari lintas Kabupaten Bangkalan saja  Namun pada tahun 2024 ini se Jawa Timur.

“Kami berharap dan usul kepada Ketua PTMSI Cabang Bangkalan agar pelaksanaan turnamen Blumbang Cup selanjutnya. Mengikutsertakan usia dini dan kelompok umur SD – SMP. Sehingga olahraga tenis meja di Bangkalan terus berkembang dan berkesinambungan. Selanjutnya Turnamen Tenis Meja ini saya nyatakan dibuka,” ujarnya.

Dia berharap, Juri yang bertugas dan panitia harus profesional sampai pertandingan selesai nanti.

“Kepada peserta para peserta turnamen tenis meja dapat menjunjung tinggi sportifitas saat bertanding serta tak ada konflik satu sama lain, kami harap dewan juri dan panitia harus bekerja dengan profesional agar turnamen berjalan dengan baik dan lancar,” jelasnya.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana Turnamen Tenis Meja Blumbang Cup ke – IX, Suraji menjelaskan para peminat Tenis meja sangatlah banyak sampai membludak pendaftaran.

“Pesertanya membeludak dan berdatangan dari kawasan Jawa Timur. Seperti Malang, Sidoarjo, Surabaya, Situbondo, Batu, Kediri, Gresik, Pasuruan, Jombang, Madiun dan Banyuwangi. Termasuk dari Madura ( Sumenep, Pemekasan, Sampan dan Bangkalan) juga pesertanya lumayan banyak,” tutupnya.(Edi)