x

Ruas Jalan Ir Soekarno Minut Disorot, Dinas PU Sulut Pastikan Tahun Ini Diperbaiki

2 minutes reading
Tuesday, 20 Jan 2026 19:56 379 View Gian Limbanadi

TAJUKSULUT – Kondisi sejumlah titik di ruas Jalan Ir Soekarno, Kabupaten Minahasa Utara, menjadi sorotan masyarakat. 

‎Jalan yang rusak parah dinilai membahayakan pengguna jalan, bahkan kerap memicu kecelakaan lalu lintas. Warga pun mendesak agar pemerintah segera melakukan perbaikan menyeluruh.

‎Menanggapi keluhan tersebut, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Sulawesi Utara akhirnya angkat bicara.

‎Kepala Dinas PU Sulut, Deicy Paat, menegaskan bahwa ruas Jalan Ir Soekarno Minahasa Utara memang merupakan kewenangan pemerintah provinsi.

‎Ia menjelaskan, kondisi jalan tersebut bukan tanpa penanganan. Pihaknya, sudah beberapa kali melakukan perbaikan di sejumlah titik yang mengalami kerusakan.

‎Bahkan, pada akhir tahun 2025 lalu, pihaknya telah melakukan penanganan darurat berupa perbaikan menggunakan material trimix di beberapa titik ruas jalan tersebut.

‎Namun demikian, perbaikan darurat tersebut tidak bertahan lama. Hal ini disebabkan oleh tingginya aktivitas lalu lintas, termasuk kendaraan bertonase besar yang sering melintas di ruas jalan tersebut.

‎Selain itu, kondisi cuaca yang didominasi hujan turut mempercepat kerusakan, sehingga hasil penanganan darurat menjadi tidak maksimal.

‎“Kami sudah melakukan penanganan darurat, tetapi karena beban lalu lintas yang padat dan faktor cuaca, kerusakan kembali terjadi,” jelas Paat, Selasa 20 Januari 2026.

‎Meski begitu, Dinas PU Provinsi Sulut memastikan bahwa perbaikan permanen akan dilakukan tahun 2026 ini.

‎Saat ini, pihaknya tinggal menunggu anggaran perbaikan itu turun. Setelahnya, dipastikan perbaikan akan segera dilakukan di sejumlah titik ruas Jalan Ir Soekarno yang mengalami kerusakan parah.

‎”Anggaran sudah tertata di APBD 2026 dan dalam waktu dekat segera proses tender,” pungkasnya.

‎Dengan adanya kepastian tersebut, masyarakat diharapkan dapat bersabar sembari tetap berhati-hati saat melintasi ruas jalan tersebut, mengingat kondisi jalan dan cuaca yang cenderung hujan.***

LAINNYA
x