Presiden Prabowo Subianto saat mengunjungi lokasi terdampak banjir di Kabupaten Badung dan Denpasar, Sabtu (13/9/2025).(foto: Biro Pers)Kunjungan ini bertujuan untuk melihat langsung kondisi kerusakan rumah dan pemukiman warga, berdialog dengan korban banjir, serta memastikan bantuan bencana segera disalurkan.
Saat meninjau Banjar Gerenceng, Gang Gajahmada IV, Presiden berbincang dengan warga tentang dampak banjir terhadap rumah dan kehidupan sehari-hari.
Prabowo menyampaikan duka cita kepada korban dan berjanji bahwa pemerintah akan menyiapkan bantuan darurat berupa perahu karet, pompa air, logistik serta strategi jangka panjang untuk mitigasi bencana di masa depan.
“Kami hadir di sini untuk melihat langsung dampaknya dan memastikan pemerintah bergerak cepat. Bantuan darurat seperti perahu karet, pompa air, logistik, serta tim penanggulangan bencana akan segera diterjunkan,” ujar Prabowo di hadapan warga.
Kunjungan ini menjadi bentuk perhatian pemerintah pusat terhadap warga Bali dan upaya memastikan agar arahan penanganan bencana dari pemerintah pusat dilaksanakan secara efektif di lapangan.(Badru Salam)