Bupati Sidoarjo Subandi Kukuhkan Paguyuban BPD se-Kecamatan Krian
TAJUK SIDOARJO – Bupati Sidoarjo, H. Subandi, S.H., M.Kn., menghadiri pengukuhan Paguyuban Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kecamatan Krian, yang digelar Rabu (18/6/2025).
Dalam sambutannya, Ketua Paguyuban BPD Kabupaten Sidoarjo, H. Mulyono, menyampaikan harapannya agar paguyuban yang baru dikukuhkan ini dapat menjadi sarana komunikasi dan sinergi yang produktif antara BPD, pemerintah desa, dan pemerintah kabupaten.
“Mudah-mudahan dengan komunikasi dan kolaborasi yang terjalin antara BPD, pemerintah desa, dan pemerintah kabupaten, pembangunan bisa dilaksanakan dengan baik dan menyentuh kebutuhan masyarakat,” ujar Mulyono.
Senada dengan itu, Bupati Sidoarjo, H. Subandi, S.H., M.Kn., menegaskan pentingnya sinergi antara tiga pilar utama dalam pembangunan daerah, yakni pemerintah kabupaten, pemerintah desa, dan BPD.
Menurutnya, keberhasilan pembangunan sangat tergantung pada soliditas dan kekompakan ketiga unsur tersebut.
“Apabila pemkab, pemdes, dan BPD dapat berjalan beriringan, akan berimbas pada melesatnya pembangunan dari tingkat desa hingga kabupaten,” ujar Bupati Subandi dengan optimis.
Dia juga menekankan peran strategis BPD dalam menyukseskan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, terutama dalam upaya mendorong kemajuan dan kemandirian desa.
“Demi menyukseskan visi misi pemkab, dan agar kemajuan desa betul-betul berjalan. Dengan kekompakan antara kepala desa dan BPD, saya yakin pemerintahan desa akan berjalan baik, apalagi jika BPD mendukung penuh program-program kepala desa,” tegasnya.(Ida)