TAJUK BOLMUT-Ening Sutrisni Sirajudin Lasena sah di kukuhkan sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Bolmong Utara periode 2025-2030. Dalam sebuah upacara yang penuh momentum dan harapan, dilaksanakan di Gedung DPRD Provinsi Sulawesi Utara pada Selasa (4/3/2025), kemarin.
Dalam acara tersebut, Ening Sutrisni Sirajudin Lasena yang akrab di sapa mama rika ini tampil anggun mengenakan seragam resmi TP PKK berwarna biru dengan motif batik di bagian kerah
Ening Sutrisni, diberikan amanah untuk mengnahkodai TP PKK Bolmut dengan dilantik secara langsung oleh Ketua TP PKK Sulawesi Utara, Anik Yulius Selvanus. Dalam jabatannya yang baru, Ening Sutrisni telah menegaskan tekadnya untuk mendukung serta menjalankan program-program PKK, mulai dari tingkat nasional hingga daerah.
Program-program yang sudah dirancang baik di tingkat nasional, provinsi, maupun kabupaten, akan kami lakukan dengan penuh dedikasi dan keikhlasan,” kata Ening Sutrisni.
Ening menambahkan pentingnya peran Ketua TP PKK dalam mendukung program pemerintah, khususnya dalam pemberdayaan keluarga dan perempuan.
“Kepedulian dan kolaborasi serta doa dari seluruh masyarakat Bolmut sangatlah penting dalam kesuksesan setiap program yang kami jalankan. Kami percaya, dengan kerjasama yang kuat, TPP PKK Bolmut dapat memberikan kontribusi positif yang besar bagi kesejahteraan keluarga dan pemberdayaan perempuan di seluruh wilayah Bolmut,” ucapnya penuh keyakinan.