
TAJUKSULUT – Perbaikan fasilitas olahraga menjadi perhatian serius Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut).
Beberapa fasilitas olahraga, seperti Kolam Renang KONI Manado tengah dalam tahap pembenahan.
Selain Kolam Renang, Pemprov Sulut juga akan melakukan perbaikan Stadion Klabat Manado.
“Saya juga sudah lapor kepada Bapak Menteri PUPR, dan beliau siap membantu pembangunan Stadion Klabat,” ujar Gubernur Sulut, Yulius Selvanus, saat meninjau proses pembenahan Kolam Renang KONI Manado, Senin 20 Oktober 2025.
Gubernur juga menambahkan, pembenahan seluruh fasilitas olahraga ini sebagai bentuk komitmen Pemprov Sulut dalam pengembangan atlet.
Tahun 2026 mendatang, Sulut juga ditunjuk sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan event olahraga nasional, sehingga persiapan terus dimatangkan.
“Seluruh sarana olahraga di Sulut menjadi perhatian serius, terlebih menjelang perhelatan event olahraga nasional tahun 2026, di mana Sulut ditunjuk sebagai tuan rumah,” tambah Gubernur Yulius. (Yan)