Bhabinkamtibmas Polsek Tarik Brigpol M. Zainul Arifin, memantau pertumbuhan tanaman jagung, Kamis (5/6/2025).(foto: Redho)Kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga stabilitas pangan di tingkat desa.
Brigpol Zainul terlihat aktif berdialog dengan para petani, memberikan semangat, serta mendengarkan langsung berbagai kendala yang dihadapi selama proses penanaman hingga perawatan tanaman jagung.
“Pemantauan ini penting untuk memastikan bahwa proses tanam berjalan baik dan hasil panen nantinya bisa maksimal. Kami dari kepolisian mendukung penuh usaha masyarakat dalam mewujudkan kemandirian pangan,” ujar Brigpol Zainul di sela-sela kegiatan.
Program ketahanan pangan ini tidak hanya bertujuan meningkatkan produksi hasil tani, tetapi juga mempererat hubungan antara aparat keamanan dan warga, menciptakan rasa aman dan semangat gotong royong di tengah masyarakat.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari pendekatan humanis Polri dalam menjaga stabilitas pangan sekaligus mempererat kemitraan dengan masyarakat desa serta mendukung Program Asta Cita Bapak Presiden RI,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombespol Christian Tobing.
Dengan keterlibatan aktif Bhabinkamtibmas di lapangan, diharapkan para petani semakin termotivasi dan produktif dalam mengelola lahan pertaniannya, khususnya dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan ke depan.(Redho)