Disdagkop-UKM Kotamobagu Bakal Gelar Pasar Murah Bersubsidi
Hal ini diungkapkan Kepala Disdagkop-UKM Kotamobagu, Ariono Potabuga, Jumat (22/3/2024).
“Dalam waktu dekat, kami dari Disdagkop-UKM Kotamobagu akan menggelar kegiatan Pasar Murah Bersubsidi. Pelaksanaannya direncanakan di Alun-alun Boki Hotinimbang Lapangan Kota Kotamobagu,” ujarnya.
Dia juga mengatakan, dalam program ini, bahan-bahan pokok seperti mentega, tepung, gula, dan beberapa bahan lainnya akan dijual dengan harga yang lebih terjangkau. Tujuannya adalah untuk membantu masyarakat yang kurang mampu agar dapat memenuhi kebutuhan pokoknya dengan lebih mudah.
“Pasar Murah Bersubsidi ini direncanakan sebagai bentuk dukungan kepada masyarakat yang membutuhkan. Kami berharap program ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi mereka yang membutuhkan bantuan ekonomi,” tutupnya.