KPU Kotamobagu Gelar Pisah Sambut Komisioner
TAJUK KOTAMOBAGU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kotamobagu, melaksanakan acara pisah sambut Komisioner, di Ruang Pleno Sekretariat KPU Kotamobagu, Rabu (1/11/2023).
Sekretaris KPU Kotamobagu, Frans Tuto Manoppo, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada Komisioner KPU Kotamobagu periode 2023-2028.
“Mewakili jajaran sekretariat saya menyampaikan selamat datang kepada Komisioner KPU periode 2023-2028. Kami menerima dengan suka cita dan hati yang tulus. Sekretariat ini rumah kita bersama, semoga tugas dan tanggungjawab yang diberikan dapat kita emban bersama, dalam rangka mensukseskan pelaksanaan pesta demokrasi kedepannya,” ucap Frans.
Dia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada komisioner lama atas dedikasi dan sumbangsihnya selama menjabat.
“Terima kasih kami sampaikan kepada para mantan Komisioner. Melalui kesempatan ini saya mewakili seluruh jajaran dan staff sekretariat juga memohon maaf jika ada salah dalam kebersamaan, kita berpisah hanya karena tugas, olehnya saran dan masukan konstruktif masih kami butuhkan,” ujarnya.
Sementara itu, mantan Ketua KPU Kotamobagu periode 2018-2023 Iwan H. P. Manoppo, menyampaikan ucapan selamat atas dilantiknya jajaran Komisioner KPU Kotamobagu periode 2023-2028.
“Selamat bekerja, doa kami semoga sukses melanjutkan apa yang sudah kami buat sebelumnya sekaligus menyelesaikan apa yang belum kami selesaikan. Jika butuh saran dan masukan kami sangat siap. Bagi kami KPU adalah rumah kedua. Selaku manusia tentu tidak lepas dari salah dan khilaf, olehnya pada kesempatan ini dari lubuk paling dalam mohon maaf atas segala kekhilafan selama 10 tahun kami menjalankan tugas,” ujar Iwan.
Di tempat yang sama, Ketua KPU Kotamobagu, Mishart A. Manoppo, menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian Komisioner KPU periode 2018-2023 selama menjalankan tugas dan tanggungjawabnya pada penyelenggaraan hajatan pesta demokrasi.
“Terima kasih pak ketua dan anggota KPU 2018-2023 telah Khusnul khatimah menjalankan amanah dan tanggungjawabnya dengan sukses, tentu kami akan melanjutkan apa yang sudah dibuat komisioner sebelumnya dan akan melengkapi jika masih ada yang kurang,” ujar Mishart.(YA)