Modoinding Potato Festival 2023 Sukses Digelar
TAJUK MINSEL – Puluhan personel dari Kepolisian Resor (Polres) Minahasa Selatan (Minsel) melakukan pengamanan pada Modoinding Potato Festival (MPF) 2023, Sabtu (21/10/2023).
MPF 2023 dilaksanakan di lapangan Desa Kakenturan Barat, Kecamatan Modoinding ini, dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta diwarnai oleh partisipasi warga Kecamatan Modoinding, dan dari luar wilayah.
Pawai karnaval yang menarik, dan pameran kentang, serta sayur-mayur di kendaraan hias masyarakat Modoinding berlangsung dengan meriah, tertib, dan lancar.
Bupati Minsel, Franky Donny Wongkar, menyampaikan rasa syukur atas kerjasama Forkompimda dalam membangun kabupaten Minsel.
“Kami bersyukur melihat Forkopimda senantiasa bersinergi dan aktif bekerjasama dalam membangun Kabupaten Minahasa Selatan, termasuk dalam penyelenggaraan even festival seperti ini,” ujar Bupati.
Dalam kesempatan ini, Kapolres Minsel, AKBP Feri Sitorus, menyerahkan bantuan pengeras suara kepada jemaat GMIM Eben Haezer Kakenturan.
Pengamanan MPF 2023 melibatkan personel Polres Minahasa Selatan yang didukung oleh Tentara Nasional Indonesia (TNI), Panji Josua, Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP), serta lembaga terkait pemerintah daerah.
Diketahui, MPF merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh masyarakat Kecamatan Modoinding, yang memamerkan produk pertanian lokal seperti kentang, kol, tomat, bawang, dan sayur-mayur lainnya. Seluruh rangkaian aktivitas MPF 2023 berlangsung dengan meriah, lancar, tertib, dan berakhir dengan suasana nyaman dan kondusif bagi semua peserta dan pengunjung.(ICS)