Polda Sulut Gelar Ibadah dan Perayaan Natal 2021
Tajuk.News, MANADO – Polda Sulawesi Utara (Sulut) melaksanakan ibadah dan perayaan Natal 2021, di Ruang Catur Prasetya Mapolda, Kamis (13/1/2022) pagi.
Ibadah dan perayaan Natal 2021 diawali dengan doa pembukaan oleh Pdt. Jhon Harry Slat, kemudian pembacaan firman sekaligus khotbah disampaikan Pdt. Bambang Noorsena, serta doa syafaat yang dibawakan Pastor Alfianus Windy Tangkuman.
“Kiranya sukacita Natal memperlengkapi iman percaya kita untuk semakin setia mengikuti firman dan jalan kebenaran Tuhan,” ujar Pdt. Bambang Noorsena dalam khotbahnya.
Ibadah dan perayaan Natal 2021 tersebut dihadiri Wakapolda Sulut Brigjen Pol Johnny Eddizon Isir didampingi Wakil Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Sulut Ny. Astrid Isir, beserta para Pejabat Utama, Bhayangkari dan perwakilan personel yang beragama Kristen/Katolik.
Sesaat usai ibadah dilanjutkan dengan perayaan Natal, yang dihadiri oleh Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno beserta para Pejabat Utama lainnya.
Dalam ibadah dan perayaan Natal 2021 ini, Ketua FKUB Provinsi Sulut Pdt. Lucky Rumopa turut menyampaikan sambutan Natal.
“Kami berharap Polda Sulut dan jajaran menjadi partner kerukunan untuk membangun daerah Sulut semakin hidup dan semakin jaya,” kata Pdt. Lucky Rumopa.
Dilanjutkan pesan Natal mengenai toleransi yang disampaikan Pdt. Bambang Noorsena.
“Pesan Natal adalah pesan kebersamaan. Pesan Natal adalah pesan kebangsaan. Pesan Natal adalah pesan bahwa, setiap manusia adalah bersaudara. Kiranya Natal ini membebaskan kita dari sekat-sekat primordialisme, dari sekat-sekat fanatisme agama yang pengap, sempit, tetapi menjadi Indonesia yang berlapang dada menerima perbedaan dan menerima kemajemukan ” pesannya.
Sementara itu Irjen Pol Mulyatno, mengatakan, tema Natal Polri 2021 yakni, Mengamalkan Kasih Persaudaraan yang Tulus Ikhlas dalam Melaksanakan Tugas Menuju Polri yang Presisi.
“Implementasi tema tersebut bagi Polda Sulut dan jajaran adalah harus saling menghormati, saling menghargai, tidak boleh ada egoisme di dalam beragama,” ujarnya.
Irjen Pol Mulyatno berharap, hikmah Natal ini bisa membuat personel Polda Sulut dan jajaran semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Kuasa.
“Sehingga kita implementasikan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, termasuk dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara dengan mengamalkan semua sila-sila yang terkandung di dalam Pancasila,” pungkas Irjen Pol Mulyatno. Pada perayaan Natal tersebut turut dimeriahkan dengan puji-pujian, salah satunya dipersembahkan oleh pasutri Muslim. Rangkaian kegiatan diakhiri dengan penyerahan diakonia oleh Irjen Pol Mulyatno kepada perwakilan panti asuhan Kristen dan Islam.