Pemerintah Kabupaten Boltim Advertisment

Puskesmas Motoboi Kecil Kembali Jalankan Program Posyandu Remaja

Tajuk.News, KOTAMOBAGU – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kotamobagu, melalui Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Motoboi Kecil, kembali menjalankan program Posyandu remaja.

Kepala Puskesmas Motoboi Kecil, Linda Mokodongan, Kamis (23/09/2021) mengatakan, kegiatan Posyandu khusus untuk para remaja tersebut sudah diprogramkan pada tahun 2021.

“Sebenarnya program ini sudah lama, mengingat masa pandemi Covid-19, sehingga kegiatan belum berjalan maksimal. Dari 5 Puskesmas yang ada, baru Puskesmas Motoboi Kecil yang melaksanakan program kegiatan tersebut. Untuk wilayah kerja kami, baru-baru ini dilaksanakan di Desa Tabang dan sesuai rencana menyusul lagi Desa Kopandakan I serta Poyowa Besar I dan II,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, banyak manfaat yang bisa diperoleh remaja melalui program dan kegiatan posyandu yang akan diberikan tim dari Puskesmas Motoboi Kecil.

“Disitu kami memberikan penyuluhan tentang kesehatan reproduksi termasuk bahaya penyakit yang mengintai akibat pergaulan bebas, tumbuh kembang remaja serta pemeriksaan fisik baik berat maupun tinggi badan. Intinya penyuluhan ini seputar kesehatan,” terangnya.

Guna mensukseskan program kegiatan ini, dia pun berharap adanya suport serta dukungan dari pihak-pihak terkait.

“Dalam kegiatan ini kami berkoordinasi dengan pemerintah desa maupun kelurahan termasuk karang taruna di wilayah setempat,” pungkasnya.